13 Mei , 2024
Tips

Ingin Turunkan Berat Badan secara Efektif? Coba Menu Diet Sehat 30 Hari Ini


Iklan Hosting

Memiliki berat badan berlebihan tidak selamanya bagus untuk kesehatan. Banyak bahaya mengancam pada tubuh yang terlalu gemuk, seperti serangan penyakit berisiko tinggi hingga kematian. Maka dari itu, penting untuk menjaga berat tubuh tetap ideal. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan diet. Agar diet bisa berjalan lancar dan memberikan hasil yang efektif, perlu diterapkan menu diet sehat 30 hari.


Iklan Backlink

Dengan menu diet sehat yang dirancang untuk satu bulan, tidak ada lagi kebingungan ketika menyiapkan makanan. Selain itu, perencanaan menu diet sehat ini juga berguna untuk memastikan kebutuhan nutrisi tetap tepenuhi meskipun sedang diet. Jika diterapkan dengan benar, cara diet dengan menu sehat selama 30 hari akan memberikan hasil yang memuaskan. Seperti inilah contekan menu diet sehat untuk satu bulan.

Baca Juga: Ini Dia 6 Langkah Tepat Menerapkan Pola Hidup Sehat untuk Hidup Lebih Baik

1. Menu Diet Hari Senin

Yoghurt Menu wajib Ada saat menjalani program Menu diet 30 hari

Senin menjadi awal pekan yang biasanya menuntut seseorang untuk beraktivitas lebih banyak. Senin juga biasanya menjadi momen ketika semangat harus dibangun setelah beristirahat di akhir pekan. Karena itu, menu diet sehat 30 hari yang tepat untuk hari Senin adalah menu yang bisa menghasilkan banyak energi dan merangsang semangat. Oatmeal atau bubur gandum adalah referensi menu sarapan yang bisa dicoba. Bahan tersebut mengandung karbohidrat dan serat yang akan membuat kenyang lebih lama.


Iklan Hosting

2. Menu Sehat Hari Selasa

Beras Merah sebagai menu diet sehat 30 hari

Jika di hari sebelumnya sudah mengonsumsi oatmeal, hari Selasa bisa diisi dengan sarapan nasi merah. Dengan kandungan gula yang lebih rendah dibanding nasi putih, nasi merah lebih bisa diandalkan sebagai menu diet sehat 30 hari. Sebagai pelengkap, tambahkan sayuran hijau pada seporsi nasi merah sebelum memulai aktivitas. Untuk makan siang, nasi merah tetap direkomendasikan. Lauk pelengkapnya bisa berupa telur, ikan atau dada ayam yang lebih baik dimasak dengan cara dikukus atau direbus.

Baca Juga: 6 Daftar Menu Diet Sehat & Murah Bisa Jadi Acuan Kamu

3. Menu Sehat Hari Rabu

Buah-buahan untuk Menu Diet Sehat 30 hari

Di hari Rabu, tidak ada salahnya mengonsumsi buah-buahan lebih banyak dibanding sumber karbohidrat. Cara ini akan membantu proses diet berjalan secara efektif dan berhasil membentuk berat tubuh ideal. Menu diet sehat 30 hari sebaiknya diisi dengan 50% buah dan sisanya adalah sayur serta biji-bijian. Banyak sekali rekomendasi sayur yang bagus, seperti bayam dan sawi. Sementara buahnya bisa berupa pisang, alpokat, melon, anggur, jeruk, nanas, ceri dan cranberry. Sedangkan biji-bijian yang disarankan meliputi almond, kacang mede, hazelnut dan pistachio.


Iklan Backlink

4. Menu Sehat Hari Kamis

Smoothies menjadi menu diet yang cocok disantap di hari Kamis. Tidak perlu memikirkan bahan apa yang bisa diolah menjadi smoothies. Pilih saja alpukat sebagai buah yang memiliki kandungan lemak sehat dan cocok untuk diet. Pastikan tidak menambahkan gula agar tidak terjadi penumpukan kalori. Sedangkan untuk jadwal makan selanjutnya, buat salad dari sayuran segar serta tambahan minyak zaitun.

5. Menu Sehat Hari Jumat

Sepotong sandwich bisa menjadi menu diet sehat 30 hari di hari Jumat. Banyak ide menu sandwich yang bisa dinikmati, seperti sandwich salad tuna, sandwich jamur dan keju panggang, sandwich pisang dan selai kacang atau sandwich terong dan mozarela. Gunakan roti gandum pada sandwich untuk mendapatkan nutrisi yang cukup tanpa kalori yang berlebihan. Infused water menjadi menu malam hari yang disarankan supaya memaksimalkan pembakaran kalori.


Iklan Hosting

6. Menu Sehat Hari Sabtu

Di akhir pekan, konsumsi yogurt saat sarapan untuk memaksimalkan kesehatan pencernaan. Sedangkan untuk makan siang, ganti nasi putih dengan jagung yang lebih rendah gula, lemak dan kalori. Karena akhir pekan biasanya tidak banyak aktivitas yang menguras energi, jadi pastikan mengurangi karbohidrat. Meminum air putih dalam jumlah yang cukup tetap disarankan meski sedang akhir pekan.

Baca Juga: 12 Jenis Makanan yang Mengandung Zat Besi Untuk Konsumsi harian

7. Menu Sehat Hari Minggu

Hari Minggu menjadi saat yang tepat untuk berolahraga. Pilih jenis olahraga yang terbukti bisa membakar lebih banyak kalori dan membentuk bagian tubuh dengan baik. Sebagai asupan energi, konsumsi susu dan telur untuk sarapan. Tetap ingat bahwa hari Minggu bukan berarti libur dari makan makanan sehat. Pastikan tetap memilih makanan sehat, termasuk camilan yang rendah kalori.


Iklan Backlink

Membuat perencanaan menu diet sehat 30 hari akan membantu mewujudkan keinginan memiliki tubuh yang ideal. Sertakan pula referensi menu lain selain yang sudah ditentukan di atas. Menu lain yang dipilih juga masih harus tetap memenuhi syarat makanan sehat untuk diet serta memenuhi kebutuhan nutrisi harian.

Iklan Backlink
liquid saltnic

Related posts

Menjaga Kulit Sehat: 7 Manfaat Menggunakan Sunscreen Setiap Hari

admin

Depresi: Lebih dari Sekadar Masalah Mental

admin

Jangan Keliru, Ketahui 2 Cara Tepat Hitung Berat Badan Ideal

admin